Usai Orasi, Panggung Kampanye Akbar Airin-Ade Ambruk Diterjang Hujan dan Angin Kencang

    Usai Orasi, Panggung Kampanye Akbar Airin-Ade Ambruk Diterjang Hujan dan Angin Kencang

    Tangerang - Panggung kampanye akbar pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Bubernur Banten nomor urut 1 Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi ambruk diterjang angin kencang saat hujan lebat melanda kawasan Lapangan Lugano Lake Park Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Minggu 10 November 2024.

    Peristiwa itu terjadi pada pukul 14.30 WIB saat kampanye tengah berlangsung atau beberapa menit setelah Airin Rachmi Diany selesai orasi.

    Memang pada saat itu, hujan deras mengguyur lokasi. Ketika itu kampanye masih terus berlangsung dan masyarakat tak beranjak dari lapangan.

    Namun saat angin kencang menerjang, tiba-tiba bagian atap panggung patah hingga ambruk. Hal ini membuat para peserta kampanye terkejut dan lari kocar kacir.

    Airin sempat naik ke mobil komando dan memberikan arahan kepada sebagian penonton yang bertahan untuk langsung pulang dengan hati-hati. Dirinya pun memohon maaf atas peristiwa ini terjadi.

    "Saya minta maaf atas kejadian ini. Tetap semangat dan jangan lupa melakukan pencoblosan pada 27 November 2024, nanti, " kata Airin menutup acara tersebut.

    Pastikan Tak Ada Korban

    Terpisah, Bahrul Ulum selaku Sekjen DPD I Partai Golkar membenarkan peristiwa tersebut. Namun, baik dari peserta kampanye ataupun dari Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi, aman tak ada korban terluka parah.

    "Aman, tidak ada luka serius, hanya ada 2 orang luka ringan. Sudah ditangani medis dan sudah pulang juga, "katanya.

    Dia menyatakan, kejadian tersebut di luar kuasa panitia penyelenggara. Sebab memang pada saat sebelum kejadian, hujan turun dengan deras dan juga angin kencang.

    Selain itu juga, baik Airin maupun Ade tidak langsung beranjak dari lapangan tempat kampanye, melainkan berkeliling, memastikan pendukungnya berlindung atau bergerak pulang meninggalkan lapangan.

    "Bu Airin dan Pak Ade berkeliling, menyapa lebih dekat, " katanya.

    pilkada banten 2024
    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang Tuntaskan...

    Artikel Berikutnya

    Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Anev Mingguan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Berikan Dukungan, Prabowo: Saya Percaya Andra Soni Akan Kerja Keras Perbaiki Kehidupan Rakyat Banten
    Sinergi Demi Keamanan: Bhabinkamtibmas Polsek Kelapa Dua dan Babinsa Sambangi Warga Bencongan Indah

    Ikuti Kami